Polres Situbondo Gandeng Rumah Sakit Bhayangkara Periksa Kesehatan Anggota Polri dan ASN

waktu baca 1 menit
Selasa, 9 Mei 2023 21:41 0 66 Editor

Situbondo, SBINews.id // Polres Situbondo Polda Jatim bekerja sama dengan Rumah Sakit Bhayangkara Bondowoso melakukan pemeriksaan kesehatan anggota Polri dan ASN di Polres Situbondo, Selasa (9/5/2023)

Kegiatan yang digelar di gedung Bhayangkara Januraga meliputi pemeriksaan laboratorium darah dan urine, tinggi dan berat badan, tensi darah, pemeriksaan jantung, rontgen, pemeriksaan gigi, pemeriksaan mata dan kesehatan jiwa (keswa).

Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K, M.H. yang hadir meninjau kegiatan pemeriksaan kesehatan berkala juga mengikuti setiap tahapan pemeriksaan bersama-sama dengan Pejabat Utama dan Kapolsek Jajaran.

” Pemeriksaan kesehatan ini adalah fasilitas yang diberikan institusi Polri kepada anggota supaya terpantau kesehatannya dan selalu dalam kondisi sehat selama menjalankan tugas sehari-hari melayani masyarakat ” ungkapnya

Lebih lanjut, Kapolres menerangkan bahwa pemeriksaan kesehatan dilakukan secara rutin dan berkala setiap 6 bulan sekali dengan tujuan untuk mengetahui sejauh mana kondisi kesehatan personil Polri dan ASN Polres Situbondo.

Kemudian dalam proses pemeriksaan kesehatan tersebut dibagi menjadi 3 kategori usia yaitu usia 41 tahun keatas, usia 31 – 40 tahun dan usia 30 tahun kebawah.

“Kalau ternyata dalam hasil pemeriksaan kesehatan ada anggota yang terindikasi menderita suatu penyakit, maka surat hasil rekam medisnya akan dilampiri rujukan untuk berobat di Rumah Sakit Bhayangkara atau Rumah Sakit Daerah “ pungkasnya

(Humas Polres Situbondo/Red)

LAINNYA
error: