Tim Atur Patennang Sabet Sejumlah Tropi di Kejuaraan Jatim Racing Series Open 2024

waktu baca 2 menit
Minggu, 26 Mei 2024 20:54 0 1029 Editor

Situbondo, SBINews.id – Dalam gelaran bergengsi Kejuaraan Jatim Racing Series Open 2024 yang berlangsung di Situbondo, tim Atur Patennang yang dimotori oleh Gus Kotel berhasil menorehkan prestasi memukau dengan membawa pulang sejumlah tropi. Kompetisi yang diadakan di sirkuit Alun-alun kota ini menyajikan pertarungan Tim Atur Patennang dan ratusan pembalap dari berbagai kota di tanah air. Minggu (26/5/24).

“Meskipun jauh dari target, namun anak-anak asuhan saya berhasil memberikan kejutan kepada para pembalap nasional dari berbagai kota. Untuk event selanjutnya, saya akan terus menggembleng dan meningkatkan kemampuan anak didik saya,” ujar Gus Kotel di sela-sela balapan.

Duduk di podium kehormatan, berdampingan dengan para petinggi kabupaten dan beberapa tokoh publik, Gus Kotel tampak serius memantau para pembalapnya. Sesekali ia tampak merapat ke pagar pinggir lintasan balap untuk lebih menyemangati.

Selain aksi seru di lintasan, event ini juga menjadi ajang silaturahmi antar pembalap dan penggemar balap motor. Panitia penyelenggara berharap bahwa keberhasilan event ini dapat menjadi langkah awal untuk menjadikan Situbondo sebagai tuan rumah event balap motor yang lebih besar di masa depan.

Tim Atur Patennang, yang telah menunjukkan kemampuan luar biasa, diharapkan dapat terus menginspirasi generasi muda di Situbondo untuk mengembangkan bakat dan minat mereka di dunia balap motor. Dengan dukungan penuh dari pemerintah daerah dan masyarakat, diharapkan olahraga ini akan terus berkembang dan mencetak prestasi yang lebih gemilang lagi.

Pewarta: Hamzah
Editor: Redaksi

LAINNYA
error: