Example 728x250
Berita  

Wakil Bupati Situbondo Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Sumberejo

SBINews.id – Situbondo, Selasa (4/3/25)

Musibah kebakaran yang melanda kediaman Ustadzah Hamidiyah dan Wajid di Dusun Sukorejo Utara, Desa Sumberejo, Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Situbondo, mendapat perhatian serius dari Pemerintah Kabupaten Situbondo. Wakil Bupati Situbondo, Mbak Ulfi, didampingi Kepala BPBD, Kadinsos, dan Baznas Situbondo, turun langsung ke lokasi kejadian untuk menyerahkan bantuan awal kepada korban, Selasa (4/3/2025).

Example 379x315

Kedatangan Mbak Ulfi merupakan bentuk kepedulian pemerintah daerah terhadap warganya yang tertimpa musibah. Di hadapan keluarga korban, ia menyampaikan rasa prihatin atas kejadian tersebut. “Atas nama pribadi maupun atas nama pemerintah, kami ikut prihatin atas terjadinya bencana kebakaran rumah tadi malam,” ujar Mbak Ulfi, yang akrab disapa Mbak Ulfi.

Dalam kesempatan tersebut, Mbak Ulfi juga menyampaikan permohonan maaf apabila bantuan yang diberikan belum sepenuhnya mencukupi kebutuhan keluarga korban. “Kami minta maaf apabila bantuan yang kami berikan kurang memuaskan. Tapi, Insya Allah pemerintah akan mencarikan solusi lain untuk merehabilitasi rumah yang rusak total akibat kebakaran,” tuturnya.

Lebih lanjut, Mbak Ulfi mengimbau keluarga korban untuk tetap sabar dan tabah dalam menghadapi cobaan ini. Ia meyakini bahwa setiap kejadian pasti mengandung hikmah. “Kami datang ke sini sebagai bentuk perhatian dengan membawa sedikit bantuan berupa sembako dari Dinas Sosial dan peralatan dari BPBD,” jelasnya.

Selain bantuan logistik, pemerintah daerah juga memberikan bantuan finansial untuk meringankan beban keluarga korban. Bantuan tersebut meliputi uang tunai sebesar Rp15.000.000 dari DPUPP, Rp15.000.000 dari Baznas Situbondo, dan Rp10.000.000 dari Dana Desa.

Mbak Ulfi juga mengingatkan masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi bencana kebakaran, terutama di musim kemarau. Ia mengimbau agar masyarakat lebih berhati-hati dalam menggunakan kompor saat sahur dan memastikan instalasi listrik di rumah dalam kondisi aman. “Kita harus selalu waspada karena datangnya bencana kebakaran tidak kita ketahui,” pungkasnya.

Baca Juga:
Komitmen Polda Jawa Timur Perangi Narkoba: Penangkapan Pengedar Jaringan Internasional

Bantuan yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Situbondo ini diharapkan dapat meringankan beban keluarga korban dan membantu mereka untuk segera bangkit dari keterpurukan.

Penulis: HamzahEditor: Redaksi
error: